Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Goa Sarabadak: Goa Unik Yang Wajib Dikunjungi di Purwokerto

Special Wisata Kota Purwokerto. Tidak ada goa yang sama di dunia ini. Setiap goa memiliki keunikan tersendiri. Namun jika Anda ingin melihat goa paling unik diantara goa unik di Indonesia, atau bahkan dunia, Anda bisa datang ke Purwokerto. Goa Sarabadak merupakan nama dari sebuah wisata goa unik yang ada di Purwokerto. Keunikannya terletak pada bebatuan yang menyelimuti goa tersebut.


Kalau biasanya warna bebatuan di goa-goa lainnya berwarna gelap, seperti hitam atau abu-abu, bebatuan di Goa Sarabadak berwarna mentereng, yakni kuning seperti emas. Ditambah dengan warna hijau kecoklatan dari lumut-lumut yang menutupi tebing di sekitarnya, membuat goa ini nampak sangat eksotis. Sayang sekali jika Anda berada di Purwokerto dan tidak menyaksikan keindahan dari Goa Sarabadak ini.
Keunikan lain yang terpampang di Goa Serabadak adalah karena adanya pertemuan aliran air panas dan air dingin. Pertemuan kedua aliran air yang bertolak belakang ini menambah lengkap daya tarik goa ini. Air panas yang mengalir di sini mengandung belerang. Ajaibnya, air panas belerang tersebut telah mengalir sejak zaman dahulu kala tanpa pernah sedikitpun berhenti. Hal tersebutlah yang kemudian terdapat endapan-endapan belerang yang berwarna kekuningan pada bagian dinding tebing. Saat berada di depan goa, pengunjung dapat melihat air terjun kecil yang terletak di sisinya.

Tarif Masuk Goa Sarabadak

Agar bisa masuk dan menikmati panorama Goa Sabadak, pengunjung diwajibkan menebus tiket sebesar Rp 7.000 per orang. Nominal ini terbilang terjangkau. Itulah mengapa Goa Sarabadak termasuk wisata popular murah meriah di Purwokerto yang wajib Anda kunjungi.

Goa Sarabadak: Goa Unik Yang Wajib Dikunjungi di Purwokerto
Goa Sarabadak: Goa Unik dan Menarik di Purwokerto

Lokasi dan Rute Perjalanan Menuju Goa Sarabadak

Goa Sarabadak berlokasi di Desa Kemutuk Lor, Kecamatan Baturaden, Kabupaten Banyumas, Purwokerto. Dari pusat kota Purwokerto, objek wisata alam eksotis ini berjarak sekitar 14 km. Uniknya, letak goa ini masih berada di kompleks objek wisata Pancuran Pitu, Baturaden yang juga terkenal di Purwokerto. 

Untuk menuju ke Goa Sarabadak, Anda perlu ekstra hati-hati. Pasalnya undakan jalan setapak yang merupakan akses menuju goa ini cukup curam pada sisi kanannya yang merupakan sebuah tebing belerang. Saat Anda melintasi jalan ini, Anda bisa sekalian menikmati uniknya tebing belerang yang berwarna kekuningan tersebut. Tebing ini merupakan salah satu spot terbaik yang ada di Goa Sarabadak. 

Itulah Goa Sarabadak, salah satu wisata alam unggulan kota Purwokerto. Jika Anda berminat untuk membuktikan keindahan dari goa ini, waktu terbaik yang bisa Anda ambil adalah saat hari kerja (Senin-Jumat) pada waktu pagi hari. Kenapa? Karena pada waktu weekend atau hari libur nasional, objek wisata ini biasanya ramai dikunjungi. Dengan berkunjung ke sini dalam keadaan sepi, maka Anda bisa leluasa menikmati pesona goa, lengkap dengan tebing belerangnya yang memiliki kontur dan warna yang sungguh indah mempesona.

Post a Comment for "Goa Sarabadak: Goa Unik Yang Wajib Dikunjungi di Purwokerto"